Relawan Bolone Kajine Terus Bergerak Galang Dukungan Untuk Menangkan Mansur – Bobby

Pemalang, Politik562 Dilihat

Pemalang, DAILYPEMALANG.COM – Dukungan dari relawan Bolone Kajine terus mengalir, kali ini Relawan Bolone Kajine Kecamatan Ulujami mendeklarasikan dukungan untuk calon Bupati dan wakil Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat-Muhammad Bobby Dewantara (Paslon Nomor 2 MasBoy). Deklarasi dukungan diikuti oleh ratusan anggota relawan dan dilaksanakan di rumah Witno warga Desa Ketapang, Minggu (03/11/2024) sore.

Dari pantauan awak media, Relawan Bolone Kajine anggotanya tersebar di seluruh Kabupaten Pemalang, mantap untuk dukung Mansur Hidayat Di Pilbup 2024.

banner 336x280

Menurut Musyaroful Anam selaku koordinator Relawan Bolone Kajine Kecamatan Ulujami, hal ini dikarenakan sosok seorang Mansur sangat layak dan cukup punya pengalaman serta amanah.

“Selama Mansur Hidayat menjabat sebagai Bupati definitif Pemalang, beliau sudah banyak memberikan perubahan untuk Pemalang,” ungkapnya.

“Diantaranya infrastruktur jalan sudah banyak di perbaiki, di bidang kesehatan, di bidang pendidikan dan di sektor lainya,” lanjut Musyaroful Anam.

Selain itu, banyak program-programnya yang menyentuh langsung ke masyarakat menengah kebawah. Salah satunya program kesehatan gratis hanya dengan KTP (UHC) dan bantuan seragam gratis untuk anak sekolah.

Lebih lanjut dikatakan Musyaroful Anam, alasan itulah Relawan Bolone Kajine menginginkan agar Mansur Hidayat dapat kembali melanjutkan kepemimpinannya di periode berikutnya.

“Pak Mansur sudah membuktikan kerjanya selama menjabat sebagai Bupati Pemalang, kami masyarakat Kabupaten Pemalang sangat berharap beliau dapat melanjutkan kepemimpinan di periode berikutnya,” pungkasnya.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *