Pemalang, DAILYPEMALANG.COM – Hujan deras beberapa hari terakhir terjadi merata hampir di seluruh Jawa Tengah. Pada siang hingga sore hari ini (29/12) hujan cukup deras mengguyur wilayah Kabupaten Pemalang. Hujan deras yang berlangsung cukup lama dapat menyebabkan rumah roboh, seperti yang terjadi di Desa Cibelok, Kecamatan Taman. Bangunan yang sudah rapuh tidak mampu menahan berat genteng dan derasnya curah air hujan.
Menurut Zaefurrohman Kepala Dusun 1 (Kadus) Desa Cibelok, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 17.00 Wib, Minggu (29/12/2024). “Setelah hujan angin cukup deras, rumah yang pertama ambruk adalah sebuah bangunan rumah kosong yang sudah tidak berpenghuni selama bertahun-tahun. Material rumah tak berpenghuni tersebut merobohi rumah milik Fatoni warga RT 01, RW 01,” ungkap Zaefurrohman.
Saat ditanya lebih lanjut oleh awak media, Zaenurrohman tidak tahu pasti siapa pemilik rumah kosong tersebut.
“Pemilik rumah kosong tersebut, setau warga, terakhir pemiliknya tinggal di Kelurahan Beji, namun saya dan warga tidak tahu pasti, apakah bangunan dan tanah tersebut sudah dijual belikan atau belum,” ucap Zaefurrahman.
Bangunan rumah kosong yang roboh, sebagian tembok dan material lain, ambruk menimpa rumah tetangga (rumah milik Fatoni), yang tepat berada di sebelahnya.
“Kedua rumah tersebut kebetulan bersebelahan dengan jarak yang berdekatan, penyebabnya karena hujan deras di sertai angin sore tadi,” kata Zaefurrohman.
Lebih lanjut, Zaefurrohman mengatakan, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun akibat kejadian tersebut, Fatoni di perkirakan mengalami kerugian materil hingga puluhan juta rupiah.
“Sesaat mendapat informasi, saya bersama warga langsung ke lokasi kejadian, untuk rumah saudara Fatoni memang cukup parah rusaknya. Diperkirakan untuk memperbaikinya bisa mencapai puluhan juta,” ujarnya.